Sabtu, 09 Desember 2017

Penggunaan Ju Dan Des Dalam Bahasa Esperanto

Penggunaan Ju dan Des
Pada klausa yang menyatakan perbandingan dua objek, kejadian atau aktivitas, maka digunakan ekspresi semakin...semakin... atau dalam bahasa Esperanto dipakai ekspresi Ju dan Des.

Contohnya :
Ju pli bona li estas, des pli felicxa li estos
Semakin baik dia, semakin dia senang
(English : The better he is, the happier he will be).

Ju pli ofte mi rigardas, des pli mi volas rigardi
Semakin sering saya lihat, semakin ingin terus saya melihatnya
(English : The oftener I look, the more I wish to look)

Ju pli bele la luno brilas, des pli oni sxatas la nokton
Semakin cantik bulan bersinar, semakin suka seseorang akan malam
(The more beautifully the moon shines, the more one likes the night).

Ju malpli pluvas, des pli la floroj velkas.
Semakin sedikit hujan, semakin bunga layu.

Preposisi "inter".
Di dalam bahasa Inggris, dikenal preposisi "between" yang digunakan untuk menyatakan sesuatu yang berada di antara dua objek, sedang "among" digunakan untuk menyatakan sesuatu yang berada di banyak objek. Di dalam bahasa Esperanto, baik between maupun among menggunakan preposisi "inter".
Contoh :
Li sidas inter vi kaj mi
(Ia duduk diantara kamu dan aku)

Li sidas inter siaj amikoj
(Ia duduk diantara teman-temannya)

La monato majo estas inter aprilo kaj junio
(Bulan Mei ada diantara April dan Juni)

Inter tiuj libroj estas tre interesa libro
(Diantara buku-buku itu ada buku yang menarik).

Penggunaan Preposisi "Pro"
Sebab atau alasan dapat diekspresikan bukan hanya dengan kata keterangan atau klausa, namun juga dapat dengan preposisi pro (dikarenakan).

Contoh-contoh penggunaannya adalah sebagai berikut :
La floroj velkas pro la seka vetero
(Bunga layu dikarenakan cuaca yang kering)

Mi skribis la leteron pro vi
(Aku menulis surat dikarenakan kamu)

Pro tiuj nuboj mi timas ke pluvos
(Dikarenakan awan itu, saya takut akan hujan)

Oni sxatas cxerizojn pro la dolcxa gusto
(Orang menyukai cheri dikarenakan rasanya yang manis)

Preposisi dengan kata keterangan dan preposisi lain
Preposisi dapat digunakan beriringan dengan kata keterangan atau dengan phrase preposisi selama maksudnya dapat diterima.

La kato kuris el sub la tablo
(Kucing itu berlari keluar dari bawah meja)

Li venos el tie
(Ia akan keluar dari sana)

De nun li estos zorga
(Dari sekarang ia akan berhati-hati)

Li staris dekstre de la vojo
(Ia berdiri di sisi kanan jalan)

Mi iros for de cxi tie
(Saya akan pergi dari sini)

Berikut beberapa kosa kata dalam bahasa Esperanto beserta dengan artinya :
Auxtuno = musim gugur
Decembro = Desember
Februaro = Februari
Glacio = es
Inter = diantara
Januaro = Januari
Kavri = menutupi
Negxo = salju
Novembro = November
Oktobro = Oktober
Pro = dikarenakan
Rikolti = memanen
Rivero = sungai
Septembro = September
Tero = tanah


Dari berbagai sumber

Jumat, 08 Desember 2017

Abjad Bahasa Fiji

Abjad bahasa Fiji tidaklah sulit bagi orang Indonesia, karena menggunakan abjad Latin dan hanya ada sedikit perbedaan dalam pengucapannya. Abjad bahasa Fiji tidak mengenal huruf X. Abjad H dan Z pun hanya muncul pada beberapa kata serapan.

Walaupun abjad bahasa Fiji tergolong baru, yaitu sekitar tahun 1830-an, namun setiap abjadnya hanya mewakili satu bunyi. Maksudnya setiap bunyi hanya diwakili satu huruf dan bunyi tersebut tidak berubah jika berpasangan dengan abjad lain.

Hampir sama seperti bahasa Indonesia, terdapat 5 (lima) huruf hidup Fiji, yaitu :
A - sama seperti a dalam kata ama
E - sama seperti e dalam kata nenek
I  - sama seperti i dalam kata ikan
O - sama seperti o dalam kata bolos 
U - sama seperti u dalam kata buku

Huruf hidup Fiji tidak mengenal e-pepet, yaitu e dalam kata Melayu.
Sama seperti bahasa Indonesia, jika dua huruf muncul berpasangan maka pengucapannya tetap sama dengan bunyinya.
Ai - sama seperti ai dalam kata cukai
Ei - sama seperti ei dalam kata arbei
Au - sama seperti au dalam kata mau

Harkat Huruf Hidup
Kita mungkin akan menjumpai huruf hidup Fiji dengan tanda garis di atasnya yang diucapkan dengan harkat yang lebih panjang dari biasanya. Misalnya huruf a akan dibaca, tetapi jika ada tanda garis diatasnya, maka akan dibaca aa (lebih panjang)

Harkat huruf hidup penting diketahui untuk mendapatkan arti yang tepat. Misalnya, mama artinya cincin, mamaa artinya kunyah, dan maamaa artinya ringan. 

Orang Fiji sendiri jarang menulis tanda garis untuk menunjukkan harkat huruf hidup yang lebih panjang. Tanda garis tersebut tidak pernah diajarkan dalam sistem penulisan abjad di Fiji. Selain itu, makna kalimat utuh biasanya cukup jelas untuk membedakan kata-kata dengan harkat berbeda ini. Tetapi untuk para pelajar, penulisan tanda garis ini sangat penting untuk diketahui. Juga pemberian tanda aksen seperti o untuk menandai penekanan suara.

Penekanan Suara
Sangat mudah mengetahui huruf mana yang diberi penekanan suara dalam bahasa Fuji.
1. Jika huruf hidup terakhir suatu kata adalah huruf hidup dengan harkat panjang, mendapat penekanan suara.
2.  Jika tidak, maka huruf hidup kedua sebelum terakhirlah yang mendapat penekanan suara.

Mengingat penekanan suara ini tetap dan tidak berubah-ubah, orang Fiji tidak pernah memberi tanda apapun pada huruf hidup untuk menunjukannya.

Bahasa Fiji hanya mengenal 18 (delapan belas) huruf mati, yaitu :
B - diucapkan dengan bunyi m didepannya, sehingga terdengar seperti mb
C - diucapkan seperti ts dalam bahasa Arab tsa ث atau th dalam bahasa Inggris think
D - diucapkan dengan bunyi n di depannya, sehingga terdengar seperti nd.
F - diucapkan seperti f dalam kata manfaat
G - diucapkan seperti ng dalam kata telinga
J  - diucapkan seperi c dalam kata caci
K - diucapkan seperti k dalam kata kuku
L - diucapkan seperti l dalam kata lalat
M - diucapkan seperti m dalam kata mama
N - diucapkan seperti n dalam kata nenek
P - diucapkan seperti p dalam kata pipi
Q - diucapkan seperti ngg dalam kata tenggak
R - diucapkan seperti r dalam kata rusa
S - diucapkan seperti s dalam kata susu
T - diucapkan seperti t dalam kata kita, tetapi sering diucapkan mirip seperti c dalam kata cuci
V - diucapkan seperti pw, sehingga menyebut va seperti pwa
W - diucapkan seperti w dalam kata kawan
Y - diucapkan seperti y dalam kata saya

Huruf x tidak dikenal dalam bahasa Fiji. Sementara huruf h dan z hanya sedikit digunakan dalam beberapa kata serapan. Bunyi huruf h dan z sama seperti yang kita kenal dalam bahasa Indonesia. Jika melihat peta atau di pusat keterangan wisata, kita akan melihat bunyi huruf mati yang disesuaikan ke dalam bahasa Inggris. Misalnya, Yanuca ditulis dengan Yanutha, Beqa ditulis dengan Mbengga.


Dari berbagai sumber

Kamis, 07 Desember 2017

Penjamakkan Kata Benda Dalam Bahasa Inggris

Umumnya kata benda bahasa Inggris ditambahkan akhiran -s untuk mengubahnya ke dalam bentuk jamak.
Contohnya seperti :
Book (buku) dalam bentuk jamak menjadi books (buku-buku)
House (gedung) dalam bentuk jamak menjadi houses (gedung-gedung).

Namun ada beberapa peraturan dalam pembentukan jamak, seperti pada :
I. Kata benda yang berakhiran -s, -z, -x, -sh, -ch, ditambahkan -es
   Ass menjadi asses
   Box menjadi boxes
   Bush menjadi bushes
   Witch menjadi witches

II. Kata benda dengan akhiran -o ditam:
     Mango menjadi mangoes
     Tomato menjadi tomatoes
     Hero menjadi heroes

    Kecuali untuk kata-kata benda seperti berikut ini :
     Studio menjadi studios
     Piano menjadi pianos
     Dynamo menjadi dynamos
     Zoo menjadi zoos

III. Kata benda berakhiran -y ditambahkan -s apabila -y tersebut merupakan diftong, tetapi diganti -ies kalau bukan diftong.
Contohnya seperti :
Bay menjadi bays
Day menjadi days
Spy menjadi spies 
Cherry menjadi cherries

IV. Ada pula kata benda yang tunggal dan jamaknya adalah sama saja :
     Sheep tetap menjadi sheep
     Species tetap menjadi species
     Series tetap menjadi series
     Fish tetap menjadi fish
     Deer tetap menjadi deer
     Salmon tetap menjadi salmon

V. Kata benda yang berakhiran -f/fe makan bentuk jamaknya menjadi -ves
    Wife menjadi wives
    Knife menjadi knives
    Calf menjadi knives
    Kecuali :
    Dwarf menjadi dwarfs
    Hoof menjadi hoofs

Berikut ini contoh beberapa kata benda dengan bentuk jamak tidak beraturan (ini harus dihafal)
Alumnus menjadi alumni
Bacterium menjadi bacteria
Child menjadi children
Datum menjadi data
Goose menjadi geese
Foot menjadi feet
Louse menjadi Lice
Man menjadi men
Matrix menjadi matrices
Medium menjadi media
Memorandum menjadi memoranda
Mouse menjadi mice
Ox menjadi oxen
Person menjadi people
Radius menjadi radii
Tooth menjadi teeth
Woman menjadi women

Dari berbagai sumber

Rabu, 06 Desember 2017

Kata Keterangan Untuk Alasan/Kesimpulan Dalam Bahasa Esperanto

1. Kata Keterangan Untuk Alasan/Kesimpulan
Di dalam bahasa Esperanto, kata keterangan untuk kesimpulan merujuk pada kata tial yang berarti "jadi", atau "oleh karena itu". 
Berikut contoh kalimat dengan penggunaan kata keterangan seperti ini :
Tial la servisto foriris 
jadi pelayannya kabur

Tial mi gratulis lin 
oleh karena itu saya memberikan selamat kepadanya.

Tial oni forpelis lin
Jadi mereka telah menulisnya

2. Turunan Kata Keterangan
Kata keterangan dapat dibentuk komparatif sebagai mana halnya kata sifat. Kalau kata sifat berakhiran -a, maka kata keterangan berakhiran -e. Misal felica (senang), maka kalau diubah ke dalam kata keterangan menjadi felice (dengan senang)

Positif                                       Komparatif                                   Superlatif                     
Sage (dengan bijak)                  Pli sage (lebih dengan bijak)       Plej sage (paling dengan bijak)
Bone (dengan baik)                  Pli bone (lebih dengan baik)        Plej bone (paling dengan baik)
Malbone (dengan buruk)          Pli Malbone (lebih dengan buruk) Plej Malbone (paling dengan buruk)
Ruze (dengan malu-malu)      Pli Ruze (lebih dengan malu-malu) Plej ruze (paling dengan malu-         malu)

3. Malpli dan Malplej
Kebaikan pli (lebih) dab plej (paling) adalah malpli (kurang) dan malplej (paling kurang).
Contoh penggunaannya adalah sebagai berikut :

Li estas malpli kuraga
Ia kurang bijak

Tiuj estis malplej akraj
Benda-benda itu kurang tajam

La vento blovis malplu forte
Anginnya bertiup kurang kuat

Li skribis malplej zorge
Ia menulis dengan kurang perhatian


Vi malplej bezonos helpon
Kamu kurang membutuhkan pertolongannya.

4. Perbandingan yang menyatakan kuantitas jumlah
Dalam mengekspresikan jumlah dalam bentuk perbandingan, seperti "lebih banyak" atau "lebih sedikit", dan bentuk superlatifnya seperti "paling banyak" atau "paling sedikit.:
Dibutuhkan kata multe (banyak) atau malmulte (sedikit) setelah diberikan pli atau plej.

Untuk lebih jelasnya bisa dilihat pada tabel berikut :
Multe (banyak)     Pli multe (lebih banyak)               Plej multe (paling banyak)
                              Malpli multe (lebih sedikit)         Malplej multe (paling sedikit)
Multe (sedikit)     Pli multe (lebih sedikit)                Plej malmulte (paling sedikit)

5. Perbandingan menggunakan preposisi "ol"
Ol secara harfiah berarti daripada atau "than' dalam bahasa Inggris. Ol digunakan untuk membandingkan sesuatu yang lebih atau kurang daripada yang lain.

Mi amas lin pli multe ol sin
Aku lebih mencintai mereka daripada mencintainya
Aku sedikit mencintainya

Mi amas ilin pli multe ol si
Aku lebih mencintai mereka daripada dia
Dia sedikit mencintai mereka

Vi helpis la viron malpli multe ol la knabo
Kamu menolong pria itu lebih sedikit daripada anak itu
Anaknya lebih banyak menolong


Vi helpis la viron malpli multe ol la knabon
Kamu menolong pria itu lebih sedikit daripada menolong anak itu
Anaknya ditolong lebih banyak

6. Kata hubung penyebab
Penyebab dijelaskan dalam sebuah kata hubung, disini kita akan mempelajari car (karena) dan tial ke (dikarenakan)
Mi venis frue, car mins volis vidi vin
Saya datang lebih awal, karena ingin menemui kamu 

La floroj velkis tial, ke ne pluvis
Bunganya layu, dikarenakan tidak turun hujan
Berikut beberapa kosa kata dalam bahasa Esperanto beserta artinya :
Anstatad = instead of
Aprilo = bulan April
Augusto = bulan Agustus
Jaro = tahun
Junio = bulan Juni 
Julio = bulan Juli
Majo = bulan Mei
Marto = bulan Maret
Monato = bilangan
Multa = banyak 
Ofta = sering
Ol = daripada
Printempo = musim semi
Tago = hari
Sezono = musim
Somero = musim panas
Tial = oleh karena itu
Ventro = musim dingin

Dari berbagai sumber

Selasa, 05 Desember 2017

Kosakata dalam bahasa Fiji

Berikut ini beberapa kosakata dalam bahasa Fiji berikut artinya:

- balavu = panjang
- batabata = dingin
- batimu = gigi
- bibi = berat
- bogi = malam
- botona = si bawah
- buina = ekor
- buka = api
- bula = hidup
- butobuto = kusam, tumpul
- ca = buruk, jahat
- cagi = angin
- cagu = bernapas
- cake = diatas
- cula-cula = menjahit
- dabe = duduk
- dali=i = tsli
- daligamu = telinga
- damudamu = merah
- davo = berbaring
- domomu = leher
- donu = benar, betul
- dra = darah
- drau ni ulumli = rambut
- drauna = daun
- dredre = tertawa
- drodro = mengalir
- dromodromo = kuning
- duka = kotor
- e so = lain
- e vei = mana?
- gata = tajam
- gauna oqo = tahu, mengerti
- gauni sala = jalan/jalur
- gone = anak
- gunu = minum
- gusumu = mulut
- ika = ikan
- iko = engkau
- ira tou = mereka
- kama = membakar
- kana = makan
- kata = menggigit
- kau = kayu/hutan
- kei tou = kita
- kelia = menggali
- ketemu = perut
- koli = anjing
- koya = dia
- kubou = merokok
- kuli ni yugomu = kulit
- kuru-kuru = guntur
- kuyu = debu
- lailai = kecil
- lekaleka = pendek
- levu = besar
- ligamu = tangan
- lise = kutu
- liva-liva = petir
- loaloa = hitam
- loma = dalam, disalam
- lomalagi = langit
- lutu = jatuh
- makawa = tua
- malai = busuk
- mamaca = kering
- mamare = tipis
- manumanu vuka = burung
- marama = wanita
- matamu = mata
- matasawa = abu
- matau = kanan
- mate = mati
- mawi = kiri
- mila = menggaruk
- mo boica = mengendus, mencium
- mo domica = mengisap
- mo iako = berjalan
- mo kasiyi = meludah
- mo kolata = membagi
- mo labaka = menekan
- mo lua = muntah
- mo qalo = berenang
- mo suaka = menusuk, menembus
- mo tiloma = membengkak
- mo tucake = berdiri
- mo vakasama = berpikir
- mo viri = membuang
- mo vuka = terbang
- mo9 vuki = mengubah arah/ belok
- mokuta = memukul
- memoce = tidur
- muri = belakang
- na caya = apa?
- na tamata = orang/manusia
- namu = nyamuk
- nakunaku = pasir
- o = awan
- o cei = siapa?
- oo = ini
- oya = itu, jauh
-raba = luas
- rabalailai = sempit
- raica = melihat
- rogoca = mendengar
- sega = tidak
- seni kau = bunga
- siga = hari
- somo bula = takut
- sota = daging
- suasua = basah
- sucuna = susu
- sui = tulang
- tabana = sayap
- tabana = cabang
- tama = ayah
- tataya = memotong
- taucoko = semua
- taura = mengadakan
- tegu = kabut
- tinamu = ibu
- toto yani = bulu
- turaga = pria/ laki-laki
- uca = hujan
- ucumu = hidung
- ulu = kepala
- ulu ni vanu = hati
- uro = lemak/ minyak
- uvaca = meniup
- vakacava = bagaimana?
- vakamatea = membunuh
- vatu = batu
- vavaku = tebal
- viavia katakata = hangat
- vinaka = baik
- voleka = dekat
- vou = baru
- vua ni kau = buah
- vula = bulan
- vulavula = putih
- wadra = bintang
- wai = air
- wai tui = garam
- wakanu = akar
- wasawasa = laut, pinjaman?
- wili-wili = menghitung
- yabaki = tahun
- yacamu = nama
- yamemu = lidah
- yava = kaki
- yawa = jauh

Bilangan:
- dua = satu
- rua = dua
- tolu = tiga
- va = empat
- lima = lima

dari berbagai sumber

Senin, 04 Desember 2017

Kata Keterangan Demonstratif Cara Dan Tingkatan Dalam Bahasa Esperanto

Kata kerja demonstratif dan tingkatannya merujuk pada penggunaan kata ganti tiu, yakni tiel yang berarti begitu dan seharusnya. Contohnya seperti :
Cxu oni tiel helpas amikon?
Apakah seseorang menolongnya dengan seharusnya?

Mi gxin skribis tiel
Saya menulis itu dengan seharusnya

La vetero estas tiel bela
Cuacanya begitu bagus

Tiel mallonge li parolis
Begitu pendeknya ia berbicara

Li prenis tiel multe
Ia mengambil begitu banyak

Preposisi yang berkaitan dengan ekspresi pernyataan waktu
Ada banyak sekali bentuk preposisi dengan berbagai bentuk penggunaan pada berbagai situasi, seperti antaux, cxirkaux, de, en, gxis, inter, post dan je.
Contoh penggunaan dan perbedaannya :
Mi foriros cxirkaux junio
Saya akan pergi sekitar bulan Juni

Li ne parolis al mi de tiu semajno
Ia tidak bicara padakusejak minggu itu

En la tuta monato ne negxis
Sebulan penuh tidak bersalju

Mi dormis gxis malfrua horo
Saya tidur hingga kesiangan

Gxis nun li ne vidis vin
Sampai sekarang ia tidak bertemu kamu

Inter marto kaj junio mi iros tien
Antara Maret hingga Juni saya pergi ke sana

Je malfrua horo li foriris
Pada waktu yang telat ia pergi

Mi iros tien je dimancxo
Saya akan pergi ke sana pada hari Minggu

Je tiu horo li vokis min
Pada jam segitu dia menelponku

Post ne longe mi vokos vin
Saya akan segera menelpon anda

Sxi ne restis tie post julio
Dia tidak tinggal di sini hingga setelah Juli

Ketiga tanggal atau waktu tertentu didefinisikan antaux bermakna "sebelum" ketika dihadapkan pada kuantitas waktu tertentu maka berarti "yang lalu".

Antaux dimancxo mi foriros
Sebelum minggu saya akan pergi


Mi vidis lin antaii tiu horo
Aku melihatnya sebelum jam itu

Li skribos gxin antau la nova jaro
Ia akan menulis itu sebelum tahun baru

Antaux multaj jaroj mi trovis gxin
Bertahun-tahun yang lalu aku menemukannya

Mi rompis gxin antaux longa tempo
Saya menghancurkan itu beberapa waktu yang lalu

Antaux tre longe vi legis tiun libron
Kamu membaca buku itu dulu sekali

Li venis antaii ne longe
Ia datang baru-baru ini

Antaux malmutaj jaroj li forkuris
Beberapa tahun yang lalu ia melarikan diri

Beberapa kosa kata dalam bahasa Esperanto :
Dimancxo = minggu
Mateno = pagi
Rakonto = cerita
Ripozi = beristirahat
Laca = lelah
Labori = bekerja
Kota = berlumpur
Lundo = senin
Mardo = selasa

Dari berbagai sumber

Minggu, 03 Desember 2017

Verba Dalam Bahasa Italia

Subjek (pronome personale) dapat dihilangkan karena subjek sudah tercakup dalam konjugasi kata kerja, seperti :
vado = saya pergi)
dorme  = ia tidur
mangiano = mereka makan
parliamo = kita / kami bercakap-cakap

Verba dapat dikelompokkan dalam tiga model dasar yang dapat dibedakan dengan melihat akhiran infinitifnya, yaitu : are, ere dan ire.

   -are                         -ere                         -ire
Parlare                Vendere                   Partire            Capire
Compare             Prendere                 Dormire         Finire
Mangiare            Credere                   Coprire          Colpire

Verba berubah sesuai dengan persona, jumlah kala dan modus
Comprare = membeli
Compro = saya membeli
Compri = kamu membeli
Compravi = kamu membeli (kala imperfektum)
Compreresti = kamu akan membeli (modus kondisional)
Compra = belilah

1. Konjugasi ketiga model verba

                            Parlare            Vendere             Partire            Capire
io                         Parlo               Vendo                Parto              Capisco
tu                         Parli                Vendi                Parti               Capisci
egli, ella              Parla                Vende               Parte              Capisce
noi                       Parliamo         Vendiamo         Partiamo        Capiamo
voi                       Parlate            Vendete             Partite            Capite
essi, esse             Parlano           Vendono           Partono           Capiscono

Untuk model -ire, selain bentuk yang biasa ada juga bentuk dengan sisipan -isc, misalnya pada verba capire, finire, colpire (capisco, finisce, colpisci).

2. Verba dapat dibagi juga dalam bentuk verba teratur dan verba tidak teratur.
Verba tidak teratur contohnya seperti :

                       Andare           Sapere                  Venire
io                    Vado               So                        Vengo
tu                    Vai                  Sai                       Vieni
egli, ella         Va                   Sa                         Viene
noi                  Andiamo        Sappiamo             Veniamo
voi                  Andate           Sapete                  Venite
essi, esse        Vanno             Sanno                  Vengono

Pemakaian Volere, Potere, Sapere dan Dovere
Volere, potere dan sapere mempunyai arti keinginan, kemauan dan kesanggupan :
Volevo andare  = saya ingin pergi
Non seppe farlo = ia tidak sanggup mengerjakannya

Dovere kalau dipakai sebagai verba bantu, menyatakan suatu keharusan, atau kemungkinan.
Deve andare = ia harus pergi
Doveva partire = ia harus berangkat

Deve arrivare fra poco = sebentar lagi mungkin ia datang
Deve essere partito = ia mungkin sudah berangkat

Diateses aktif dan pasif
Diatesis aktif contohnya :
Il padre punisce il figlio = ayah menghukum anak itu
Diatesis pasif contohnya :
Il figlio e punito dal padre = anak itu dihukum oleh ayah

Verba bantu yang dipakai untuk membuat bentuk pasif adalah essere dan venire
Contohnya :
Il ferro e corroso dalla rugine = besi itu rusak oleh karat
L'alunno viene lodato dall insegnante = murid itu dapat pujian dari pengajar

Dari berbagai sumber